Mei 24, 2010

Kangkung Belacan



BAHAN:
2 ikat kangkung, siangi
3 sdm minyak goreng

BUMBU dihaluskan:
3 siung bawang merah
2 siung bawang putih
3 bh cabai merah
3-5 bh cabai rawit
1 sdm ebi, rendam dengan air hangat, tiriskan
1 sdt terasi, bakar
garam secukupnya

CARA MEMASAK:

  • Haluskan semua bumbu, termasuk ebi dan terasi. Khusus cabai rawit geprek-geprek kasar saja. Tumis hingga harum baunya.
  • Masukkan kangkung yang sudah disiangi. Aduk sekitar 2-3 menit, sampai kangkung agak layu tapi tetap crispy.
  • Sajikan.
  • TIPS & TRIK:

  • Kalau suka, bisa ditambahkan sekitar 1 sdt terasi lagi.
  • Untuk resep ini sayur tidak harus pakai kangkung. Kalau mau bisa diganti dengan bayam, kacang panjang, atau buncis muda.
  • Tidak ada komentar: