Agustus 21, 2010

SERI RAMADHAN HARI KE 11 "10 Nasihat Hasan Al Bannat"

Doa Hari ke 11

Ya Allah, jadikanlah aku cinta kebaikan

dan benci kefasikan dan kemaksiatan,

cegahlah aku dari mendapat murka dan neraka,

dengan pertolongan-Mu, wahai

Penolong orang-orang yang meminta

pertolongan.

10 Nasihat Hasan Al Banna

1. Apabila mendengar azan maka bangunlah untuk sholat dengan segera walau bagaimanapun keadaannya

2. Bacalah al-quran atau carilah ilmu atau pergilah mendengar perkara yang baik atau berzikir. jangan sama sekali membuang waktu dalam perkara yang sia-sia.

3. Berusahalah degan daya upaya bertutur dalam bahasa arab fushah karena itu adalah salah satu syiar islam.

4. Janganlah banyak berdebat dalam perkara apapun karena pertengkaran kosong tidak mendatangkan kebaikan sedikitpun.

5. Janganlah bergurau karena umat yang berjihad sentiasa bersungguh- sungguh dan serius dalam setiap perkara.

6. Jangan banyak ketawa karena hati yang sentiasa berhubung dengan Allah adalah sentiasa tenang lagi tenteram.

7. Janganlah berbicara lebih nyaring dari yang dikehendaki oleh pendengar karena akan menjemukan dan bisa menyakiti pendengaran

8. Jauhi dari mengumpat pribadi orang, mengecam dan jangan bicara melainkan perkara yang mendatangkan kebaikan.

9. Berkenalanlah dengan setiap rekan yang ditemui sekalipun tidak diminta berbuat demikian karena asas dakwah ialah berkasih sayang dan berkenalan.

10. Kewajiban lebih banyak dari waktu, oleh karena itu bantulah teman untuk memanfaatkan waktu dan jika ada urusan maka singkatkanlah masa pelaksanaannya.

Love you All Cause of Allah

Tidak ada komentar: